PENGUMUMAN PLANT VISIT

Post at Monday, 22 February 2016

PENGUMUMAN PLANT VISIT

 

Dalam rangka peningkatan kapasitas produksi gula, PT Perkebunan Nusantara XI  akan mengadakan kegiatan revitalisasi PG Assembagoes dan PG Djatiroto berupa peningkatan kapasitas pabrik, kualitas gula dan pengembangan industri listrik dan bioethanol, melalui skema kontrak terima jadi(turn-key project).

Kegiatan revitasilasi berupa peningkatan kapasitas produksi Pabrik Gula yang akan dilaksanakan oleh Badan Usaha Jasa Konstruksi (Kontraktor Engineering, Procurement and Construction). Kami memberi kesempatan kepada calon kontraktor yang memiliki kemampuan untuk mengikuti kegiatan Plant Visit dengan tujuan agar  memperoleh gambaran lebih lengkap mengenai pekerjaan yang akan dilaksanakan.

Persyaratan dan Tata cara mengikuti kegiatan Plant Visit sebagai berikut:

  1. Memiliki Ijin Usaha Jasa Konstruksi Klasifikasi Jasa Konstruksi Terintegrasi Subklasifikasi Jasa Terintegrasi untuk Konstruksi Manufaktur,
  2. Berkualifikasi Besar.
  3. Memiliki persyaratan profesional, kemampuan teknis dan manajerial berdasarkan pengalaman tertentu dalam bidang Konstruksi Manufaktur, baik dalam hal Sumber Daya Manusia (SDM), modal, peralatan dan fasilitas yang memadai.
  4. Memiliki dukungan dari Pemilik Teknologi Pabrik Gula
  5. Secara hukum mempunyai kapasitas menandatangani Kontrak.
  6. Tidak dalam pengawasan pengadilan, tidak pailit, kegiatan usahanya tidak sedang dihentikan dan/atau Direksi yang berwenang menandatangani kontrak atau kuasanya tidak sedang menjalani hukuman (sanksi) pidana.
  7. Tidak dalam sengketa dengan pihak lain.
  8. Keikutsertaannya tidak menimbulkan pertentangan kepentingan, baik dengan penyedia barang / jasa lainnya, pejabat yang berwenang ataupun Panitia Pelelangan / personil Penyelenggara Pengadaan.
  9. Tidak masuk dalam Daftar Hitam Perusahaan dan atau Pemerintah.
  10. Telah memenuhi kewajiban perpajakan tahun 2014 yang dibuktikan  dengan melampirkan fotocopy bukti tanda terima penyampaian Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) Pajak Penghasilan dan fotocopy Surat Setoran Pajak (SSP) PPh pasal 29.
  11. Memiliki alamat tetap dan jelas serta dapat dijangkau dengan Jasa Pos.

 

Persyaratan dan kelengkapan disampaikan ke PT Perkebunan Nusantara XI dengan alamat : Jl. Merak nomor 1 Surabaya mulai tanggal 22 Februari s/d 4 Maret 2016.

 

                                                                                                        Surabaya, 22 Febuari 2016

PT Perkebunan Nusantara XI  Direktur Proyek PMN

                              Ttd