Raih Rendemen Terbaik PG BUMN, PTPN XI Genjot 5,2 Juta Ton Tebu Giling Tahun 2022

Post at Thursday, 02 December 2021

Anak perusahaan Holding Perkebunan PT Perkebunan Nusantara XI raih penghargaan rendemen terbaik Pabrik Gula BUMN dalam event National Sugar Summit (NSS) 2021 yang digelar secara hybrid Rabu (1/12) di Jakarta dan dihadiri langsung Menteri BUMN Erick Thohir.

" Terimakasih kepada NSS yang telah memberikan apresiasi berupa penghargaan rendemen terbaik PG BUMN, kebanggaan ini bukan hanya bagi PG Pradjekan saja tetapi merupakan motivasi kepada seluruh insan PTPN XI untuk selalu memberikan kinerja yang terbaik. Selama tahun 2021 jumlah tebu yang digiling maupun produksi gula melebihi pencapaian tahun lalu dan target 2021, termasuk capaian rendemen dan gula produksi diatas tahun lalu ", jelas R. Tulus Panduwidjaja Direktur PTPN XI sesaat setelah menerima penghargaan dari Menteri BUMN Erick Thohir.

Kinerja produksi PTPN XI tahun giling 2021 sejumlah 4,1 juta ton tebu telah tergiling, naik sebesar 109% dari tahun 2020 dan 108% dari target awal. Sedangkan untuk rendemen dan gula produksi masing-masing sebesar 7,20 dan 297ribu ton, naik bila dibanding tahun lalu yakni 6,98 rendemen tahun 2020 dan jumlah produksi gula sebesar 290ribu ton di tahun 2020.

" Kendala utama masih stok bahan baku tebu. Meskipun demikian kami telah menyiapkan strategi untuk giling tahun 2022, diantaranya kerjasama dengan Perhutani baik agroforestri untuk kami kelola menjadi lahan tebu hingga agroforestri tebu mandiri. Kemitraan dengan petani tetap menjadi pola utama hubungan dengan petani tebu. Sehingga kami berupaya untuk tahun 2022 menggiling 5,2 juta ton tebu ", jelas Tulus selanjutnya.